You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Wali Kota Jaktim Lokasi Kebakaran di Pisangan
....
photo Nurito - Beritajakarta.id

Wali Kota Jaktim Tinjau Lokasi Kebakaran di Pisangan Baru

Wali Kota Jakarta Timur, Muhammad Anwar, meninjau lokasi kebakaran di Jl Pisangan Baru III RR 03/06 Pisangan Baru, Matramam, Kamis (25/3). Anwar didampingi Camat Matraman Andriansyah, Kasudin Sosial Purwono, Lurah Pisangan Baru Sugihastuti dan sejumlah pejabat terkait lainnya.

Semoga kejadian ini tidak terulang lagi ke depan

Dalam kesempatan ini, Anwar berdialog dengan korban selamat dan pengurus RT/RW setempat. Ia berharap musibah ini tidak terjadi lagi di kemudian hari dan menjadi pembelajaran semua pihak agar selalu waspada terhadap ancaman bahaya kebakaran.

"Pertama saya ucapkan Inalillahi wa innailaihi roji'un. Baru kali ini terjadi kebakaran sampai menelan korban 10 jiwa. Sebagai pemerintah kota, kami berbelasungkawa sedalam-dalamnya. Semoga kejadian ini tidak terulang lagi ke depan," kata Anwar.

Kebakaran di Pisangan Baru Berhasil Dipadamkan

Menurutnya, kebakaran lima rumah kontrakan di gang buntu yang terjadi sekitar pukul 04.20 ini menjadi pelajaran agar masyarakat hati-hati dalam penggunaan kabel listrik.

"Kasus kebakaran yang terjadi lebih didominasi hubungan arus pendek listrik," ucap Anwar.

Pada kesempatan yang sama, Kepala Suku Dinas Sosial (Sudinsos) Jakarta Timur, Purwono, menyerahkan bantuan natura bagi warga terdampak kebakaran. Bantuan secara simbolis diterima Camat Matraman, Andriansyah dan selanjutnya diserahkan ke Ketua RW 06 Agus Salim.

Menurut Purwono, bantuan yang diberikan berupa biskuit dua dus, minyak goreng satu dus, selimut lima pcs, beras 50 kilogram. Kemudian kain sarung 10 pcs, daster enam pcs, mukena lima pcs, kaos oblong enam pcs dan susu kotak satu dus.

"Mudah-mudahan bantuan ini bermanfaat bagi warga yang tengah terkena musibah," pungkas Purwono.

Untuk diketahui, peristiwa kebakaran ini selain menelan 10 jiwa juga menyebabkan lima kepala keluarga atau sekitar 15 jiwa harus kehilangan tempat tinggal.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4277 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1835 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1695 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1627 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1613 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik